Tahfidz Camp Ar-Risalah Kartasura
30 September – 01 Oktober 2023
Sidowayah Kampung Dolanan Klaten
_________
Tahfidz Camp merupakan wadah bagi siswa-siswi SDIT Ar-Risalah Kartasura untuk berakrab-akrab dengan Al Qur’an di alam terbuka.
Tidak hanya muroja’ah dan ziyadah hafalan saja, ada banyak aktifitas seru lainnya, di antaranya: dzikir pagi-petang, sholat berjama’ah, sholat qiyamul lail, juga banyak wahana permainan seperti tubing, naik andong, dan game seru lainnya.
Mengusung tema “Setiap Langkahku Bersama Al-Qur’an”, harapannya, kegiatan ini dapat menghidupkan lagi semangat kita dalam menghafal sekaligus menjaga hafalan Al Qur’an, serta menumbuhkan kecintaan kita terhadap Kitabullah.
Sampai jumpa di Tahfidz Camp SDIT Ar-Risalah Kartasura tahun depan, dengan kegiatan yang lebih seru lagi!!
إِلَى الِّلقَاءِ…
—————————————
INFO PPDB 2024/2025
SDIT AR-RISALAH KARTASURA
089667246767